Instalasi Java pada OpenSUSE 10.3

Instalasi Java secara cepat dan mudah pada OpenSUSE dapat dilakukan langsung melalui YAST. Namun, karena kita berniat menjadi programmer, mari kita mulai dengan sedikit hand-made :-). Kadangkala, kita butuh Java SDK yang lebih update daripada yang dibundel pada OpenSUSE, itu alasan sebenarnya.

Salah satu yang membuat bingung waktu install Java, adalah : Java versi yang mana yang harus saya pakai ? Jangan dibingungkan dengan istilah. Kita akan mulai belajarJava melalui paket yang paling mudah, yaitu J2SE.

Instalasi Java

Mudahnya, kita akan gunakan Java yang didownload dari Sun. Pada link http://java.sun.com, ada 3 variasi Java, yaitu Java SE, Java ME dan Java EE. Kita langsung dari yang awal yaitu J2SE.



  1. Download Java SE dari http://java.sun.com/javase/downloads/index.jsp
  2. Ambil untuk Linux. Tidak usah yang dibundel dengan Netbeans ataupun yang lainnya. Saat ini versi terbaru adalah 1.6.0. Untuk Linux ada 2 tipe ( Linux RPM in self-extracting file dan Linux in self-extracting file), ambil yang kedua, dengan nama jdk-6-linux-i586.bin

  3. Copy ke folder /opt. Butuh account root untuk mengakses folder ini
  4. Masuk ke Konsole / Terminal
  5. Perintah : ALT+F2, ketik konsole

  6. Install Java SE. Pada Konsole, ketikkan perintah berikut:
    1. chmod +x /opt/jdk-6-linux-i586.bin
    2. ./jdk-6-linux-i586.bin

    [Note : titik-slash-namafile]

  7. Check hasil instalasi
  8. java version “1.6.0″
    Java(TM) SE Runtime Environment (build 1.6.0-b105)
    Java HotSpot(TM) Client VM (build 1.6.0-b105, mixed mode, sharing)

Bagaimana jika yang kita install adalah versi 1.6.0 tapi versi yang keluar adalah versi lain ? Berarti sudah ada Java SDK yang tertanam di OpenSUSE. Java yang baru saja kita install terletak pada folder /opt/jdk1.6.0. Coba check dengan perintah berikut.

lrwxrwxrwx 1 root root 22 Jan 24 09:22 /usr/bin/java -> /etc/alternatives/java

Jika hasilnya seperti diatas atau folder yang tampil tidak sesuai, kita bisa “memaksa” agar OpenSUSE menggunakan Java yang baru saja kita install. Ketik perintah berikut :

  1. ln -s /opt/jdk1.6.0/bin/java /usr/bin/java

Check ulang dengan perintah Java -version pada Konsole

Setting Classpath

Buatkan ClassPath agar kompiler Java [javac] bisa dikenal dari berbagai folder, dengan langkah sebagai berikut :

  1. Buat file dengan nama .bash_profile. Simpan pada home directory. Jika masuk sebagai root, simpan pada /root. Jika masuk sebagai user biasa, simpan pada /home/namauser. Pada Linux, file yang diawali dengan tanda titik berarti hidden file.
  2. Ketik isi file .bash_profile dengan :
    1. JAVA_HOME=/opt/jdk1.6.0
    2. export JAVA_HOME
    3. export PATH=$PATH:$JAVA_HOME/bin
  3. Simpan
  4. Log-off dari OpenSUSE
  5. Masuk kembali
  6. Test Kompiler. Buka konsole, ketik
  7. Jika menghasilkan keluaran, berarti kompiler Java sudah siap digunakan. Jika belum, check ulang penulisan CLASSPATH dan sesuaikan dengan kondisi instalasi

Related Posts by Categories



0 comments:

Post a Comment

Template by : Global Info Media